Minggu, 03 April 2011

Online - Kegiatan Remaja Masa kini

Seiring dengan perkembangan zaman pada masa kini. Media komunikasi yang dahulu hanya bisa kita mneggunakan secara lisan saja (telepon) atau pun fax, telegram, pager. yang berbentuk (tulisan). kini berkembang menjadi komputer ataupun komputer jinjing (laptop), yang dapat memuat video/gambar, musik, dan suara/audio. Penggunaan Gadget atau alat untuk berkomunikasi pun semakin berkembang. Oleh karena itu, rasanya Remaja masa kini tidak terlepas dari alat komunikasi yang bernama "HP" handphone ataupun Komputer sebagai sarana interaksi dengan manusia dibelahan bumi lainnya semakin mudah dan tidak terhalang jarak maupun waktu. karena pada saat yang sama dapat berkomunikasi secara lansung. Akibatnya Trend kalangan muda untuk selalu memperbaharui kegiatan terbaru nya lewat jejaring sosial pun semakin mudah. Online adalah keadaan di saat seseorang terhubung ke dalam suatu jaringan ataupun sistem yang lebih besar.

Online mungkin bisa menjadi semacam kebutuhan bagi beberapa orang. karena dengan online kita dapat bercengkrama atau betukar pikiran dengan orang lain. juga sebagai pengisi disaat waktu luang. tapi kini nampaknya banyak daintara orang - orang yang melakukan kegiatan "online" terlupa akan waktunya. bahkan pekerjaan dapat terbengkalai akibat teralu lamanya bertukar informasi ataupun membalas pesan - pesan yang masuk. hal ini di perpoarah oleh sewmakin ramainya jejaring sosial yang ada dan dapat memudahkan untuk berkomunikasi melalui sms. Sehingga waktu ataupun kegiatan untuk melakukkan chatting / online semakin mudah.

Sebenarnya kegiatan untuk bermain, becengkrama dengan orang lain (online) tidak selalu harus mengorbankan waktu ataupun pekerjaan lain. tergantung diri kita masing - masing bagaimana membatasi diri dan mengatur diri lebih baik. Agar kita lebih bijak dalam beramian di dunia maya "online" alangkah baiknya diasaat waktu lenganag agar tidak mengganggu kegiatan lainnya. dan diusahakan hindari melakukan online, ataupun transaksi kuis - kuis online yang sering kali terjadi kasus penipuan yang berujung pada tindakan kriminal.

Resensi Film " SIGN"

Mungkin teman - teman - teman yang selama ini sering menonton drama serial korea yang bertemakan romance atau comedy berikut ini mungkin akan menambah wawasan anda dalam mengisi wqaktu luang anda juga sebagai alterantif bagi anda yang tidak menyukai drama romace atau pun comedy. Bagi teman - teman yang memang menyukai Drama misteri korea mungkin film ini layak untuk ditonton yaitu "SIGN" .

SIGN adalah Sebuah drama medis penyelidikan tentang dokter forensik yang memecahkan kasus pembunuhan. Go Da Kyung merupakan penyidik ​​pemula yang ingin mendapatkan dipasangkan dengan dokter forensik terkenal, Yoon Ji Hoon. Mereka awalnya bentrok karena gaya yang berbeda investigasi serta kepribadian mereka yang berlawanan. Sifat energik Da Kyung adalah sumber masalah untuk Ji Hoon .tetapi kemudian mengembangkan hubungan yang kompleks sebagai dua berusaha untuk mengungkap kebenaran melalui ilmu pengetahuan. konflik dalam film ini yaitu ada suatu konspirasi penutupan kasus Peristiwa pembunuhan seorang artis terkenal leader band "Voice" dibunuh oleh pacarnya sendiri Kang Seo Yeon yang membunuh dengan cara diracun oleh zat kimia. lalu kejadian ini meliputi banyak orang yaitu manajer sang vokalis, juga Ayah dari seo yeon yang juga merupakan seorang politikus dan sedang mencalonkan dirinya sebagai presiden korea selatan. Dimana dia berusaha menutupi kebenaran pembunuhan yang dilakukan oleh anaknya bersama pengacara Tea Kim yang juga merupakan teman dari pusat penelitian forensik nasional lee myung han yang beruaha menutupi fakta sebenarnya tentang pembunuhan itu demi ambisinya menjadi ketua badan pusat penelitian forensik korea. Dan juga merupak rival dari yoon ji hoon karena perbedaan cara pikir dan prinsip hidupnya akan tetapi diakhir cerita dokter Lee Myung Han akhirnya membantu usaha penyelidikan kematian yoon ji hoon sebagai korban . Yang dilakukan oleh seo Yeon.

Dari alur cerita drama misteri ini lebih menuntut kita sebagai penonton untuk berfikir bagaimana kejadian - kejadian pembunuhan antara satu dengan yang lainnya memiliki kaitan. Ditambah dengan banyaknya istilah kedokteran dan juga dunia biomedis sehingga dapat menambah wawasan kita yang menambah nilai plus dari dram ini. Juga dari pengambilan gambar tata letak alat - alat kedokteran, menunjukkan seperti kejadian yang sebenarnya, sehingga cerita yang akan ditampilkan akan mengena bagi para penonton juga penataan cahaya yang tepat sehingga menjadikan drama misteri ini lebih meyakinkan. Pemilihan lokasi memberikan kelengkapan yang baik dalam proses pembuatan drama ini.

kekurangan dari film ini adalah ada beberapa scene atau bagian dari film yang tidak memiliki keterkaitan dan tidak mencapai klimaks sehingga tidak begitu baik. juga da beberapa kata yang kurang pas dalam penggunaanya. Serta akhir cerita yang tidak memiliki hubungan.

Tetapi secara keseluruhan Drama misteri ini sangat layak untuk anda tonton. Selamat Menonton.

CARA MEMBUAT BONSAI

Membuat bonsai tampaknya mudah dan sederhana. Padahal, membuat bonsai yang baik sebenarnya cukup sulit bagi orang awam dan gampang-gampang susah bagi yang sudah mengetahuinya. Yang jelas, menciptakan bonsai yang baik membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Paling cepat 2-4 tahun. Lamanya waktu tergantung pada jenis tanamannya. Ada 4 ukuran tinggi bonsai yang bisa dipilih, yakni miniature, kecil, sedang, dan rata-rata. Biasanya bonsai miniature tinggi hanya sekitar 5cm dan dipersiapkan selama sekitar 5 tahun. Bonsai kecil tinggi 5-15cm yang membutuhkan waktu persiapan sekitar 5-10 tahun. Bonsai berukuran sedang tinggi 15-30cm yang memerlukan waktui persiapan sekitar 3 tahun. Membuat bonsai membutuhkan kreativitas, ketekunan, ketelitian, dan kasih sayang.

B. MODEL ATAU GAYA BONSAI

Model atau gaya bonsai paling dasar yang perlu dikuasi pemula adalah berdasarkan gaya tumbuhnya, yakni formal dan menggantung. Penjabaran lebih jelas kedua gaya ini adalah sebagai berikut:

a. formal
Model atau gaya formal mengikuti pertumbuhan normal dari tanaman yang bersangkutan. Gaya ini terdiri dari tegak lurus, tegak berliku, dan miring.

1. Tegak Lurus
Bonsai dengan gaya tegak lurus memiliki batang yang tegak lurus dari pangkal akar sampai ke top mahkota atau puncak batang. Diameter pangkal batang besar dan semakin ke atas batang semakin mengecil. Demikian juga dengan cabang dan ranting pun semakin ke ujung semakin mengecil. Diameter cabang dibagian bawah lebih besar dibandingkan dengan bagian atas. Akar bonsai ini kuat dan menjalar ke segala arah dipermukaan media tanam. Bonsai dengan gaya ini memiliki jarak antar cabang yang tidak merata. Semakin ke atas jarak antar cabangnya semakin rapat. Arah percabangan harus diperhatikan. Pembentukkan bonsai dengan gaya tegak lurus diawali dengan menentukan cabang yang akan dijadikan sebagai top mahkota. Setelah cabang top mahkota ditentukan, batang yang terletak diatasnya dipotong. Sebaiknya, pemotongan batang tersebut menghadap kesamping atau kearah belakang agar bekas pemotongan tidak tampak didepan.

2. Tegak Berliku
Bonsai dengan gaya tegak berliku memiliki batang yang tegak, tetapi berlekuku-lekuk. Seperti halnya bonsai dengan gaya tegak lurus, bonsai ini juga memiliki pangkal batang yang besar dan semakin ke top mahkota mengecil. Cabang bagian bawah lebih besar dibandingkan cabang dengan bagian atasnya. Namun, cabang bagian atas itu tampak tumbuh di setiap lekukan batang. Cabang bagian bawah dibentuk hingga tingginya sepertiga dari tinggi keseluruhan batang. Lekukan sebaiknya selalu dibuat mengarah kekiri dan kekanan atau sebaliknya. Agar terkesan alami, arah cabang perlu dibuat kedepan agak menyerong kekiri atau kekanan, sehingga lekukannya tampak dari arah depan.

3. Gaya Miring
Bonsai dengan gaya miring mengesankan sebuah pohon yang tumbuh di sebuah lereng atau tanah yang miring. Bonsai dengan gaya ini memiliki pangkal batang yang lebih besar dari pada pucuk batangnya. Akarnya harus terkesan kuat menahan tegaknya pohon. Pembentukan bonsai bergaya miring diawali dengan pengawetan batang. Batang yang tadinya tumbuh tegak diubah arah tumbuhnya ke samping dengan melakukan pengawatan. Lama-kelamaan, batang yang dikawat akan tumbuh miring dengan sendirinya. Arah percabangan sebaiknya dibuat sejajar dengan permukaan tanah atau merunduk kea rah permukaan tanah, sehingga kesan miring bisa terlihat jelas.

b. Menggantung atau cascade
Gaya ini berlawanan dengan pertumbuhan normal tanaman. Gaya ini ada dua, yakni semi menggantung dan murni menggantung

1. Setengah Menggantung
Bonsai dengan model setengah menggantung mengesankan pohon yang tumbuh di tempat-tempat tandus, seperti tebing yang curam. Pohon di sela-sela tebing pertumbuhannya akan membelok ke atas mencari cahaya. Jika dipindahkan ke pot, pohon itu tampak miring dan menggantung. Bonsai dengan gaya ini puncak atau top mahkotanya tidak boleh melebihi bibir pot

2. menggantung
Gaya menggantung sama dengan gaya setengah menggantung, hanya top mahkotanya melebihi atau jauh dibawah biir pot. Cara pembentukannya juga sama dengan pembentukan bonsai bergaya setengah menggantung.

C. TEKNIK MEMBONSAI

a. pemotongan dan pemangkasan
prinsipnya, pemotongan dan pemangkasan dilakukan hingga lukanya rata dengan permukaan pangkal tumbuhannya. Pemotongan batang atau cabang yang kurang sehat atau pertumbuhannya jelek harus mempertimbangkan pertumbuhan cabang atau lainnya yang sehat. Pertumbuhan bisa diperbanyak dengan cara pemotongan akar mengarah ke samping.

b. pengawatan
Bertujuan membentuk batang, cabang, dan ranting agar tumbuh sesuai dengan arah yang diinginkan. Pengawatan harus dilakukan dengan hati-hati. Jangan terlalu kencang, tetapi jangan terlalu longgar.

c. posisi bonsai di pot
Posisi yang sempurna ditentukan oleh letak tanaman di pot yang digunakan. Posisi bonsai tergantung pada gaya yang digunakan. Jadi, bonsai tidak harus ditanam ditengah-tengah pot. Dipot persegi panjang, lonjong, atau oval, atau pot memanjang, tanaman bisa diletakan dengan jarak sepertiga dari sisi pot.

d. penanaman
Langkah-langkah penanaman bonsai:

  1. siapkan pot, media tanam, dan bakalan bonsai
  2. kurangi akar bakalan bonsai agar sesuai dengan ukuran pot
  3. masukkan sebagian media tanam ke dalam pot
  4. tanam bakalan dengan posisi tanam yang pas
  5. masukkan kembali media tanam untuk menguatkan posisi tanam tersebut, kemudian padatkan menggunakan ujung jari dan telapak tangan
  6. rawat bonsai dengan baik

e. Menciptakan kesan tua
Bonsai akan lebih bagus jika tanaman tersebut diberi kesan tua. Kesan tua ini biasanya ditandai dengan pertumbuhan cabang yang rata-rata merunduk ke bawah dan akar yang menjalar sampai permukaan tanah

Let's Go Green

Dewasa ini mungkin bagi kita sudah tidak asing lagi mendengar kata ataupun slogan " Let's go Green". Namun sebenarnya apakah kita paham dengan makna "let's go Green " itu.??? coba kita lihat lebih dalam lagi. Apakah dengan mengkampanyekan dan meneriakkan slogan "lindungi bumi"
selamatkan bumi ini dari bahaya pemanasan global?. Tetapi apabila itu hanya sebatas tajuk dan ucapan semata tanpa tindakan yang nyata, sama hal-nya kita tidak bergerak melakukan apa- apa demi bumi yang kita tinggali. Sekarang apabila kita telah tahu tentang mkana dari " let's go Green" mengapa kita tidak melakukan aksi nyata untuk membuktikan itu semua. Mulai dari hal yang kecil yang kalau dilakukan terus - menerus pasti dapat menajadi besar dan memberikan perubahan yang nyata.

Apabila kita benar - benar ingin melestarikan lingkungan dan menghijaukan kembali bumi kita ada beberapa tip's yang bermanfaat untuk kita praktekkan sehari - hari mulai dari sekarang ;

  • Buanglah sampah pada tempatnya; karena apabila kiata membuang sampah secara sembarangan akan menyebabkan penumpukan sampah dan dapat meneyebabkan kotornya lingkungan bahkan kebanjiran.
  • Memisahkan sampah anorganik dan organik; hal ini dimaksudkan agar konsentrasi penumpukan sampah tidak terjadi. dan bahkan kita dapat membuat ppupuk kompos sendiri dengan cara mengum[ulkan sampah - sampah sisa pembuangan sayur ataupun buah - buahan. dan agar sampah plastik dapat didaur ulang kembali sehingga tidak menyebabkan gundukan samapah
  • Meminimalisasi penggunaan kantong plastik secara berlebih ; penggunaan kantong plastik secara massal atau banyak maka akan menyebabkan pembuangan sampah yang menumpuk. karena plastik butuh waktu yang lama utuk diuraikan oleh tanah. sehingga alangkah lebih baiknya jika kita memakai plastik plastik sampai plastik itu benar - benar tidak bisa digunkan kembali. Atau dengan cara penggunaan hanya satu tas / keranjang yang bukan dari plastik(tas ramah lingkungan) hal itu malah lebih bagus karena selain tidak mengandung unsur - unsur kimia tetapi ramah lingkungan dan dapat diuraikan kembali. juga dapat menghemat penggunaan kantong plastik
  • Menanam pohon ; selain dapat menyeerap air, pohon juga sangat berguna bagi kehidupan kita karena dapat menjadikan lingkungan sekitar kita menjadi lebih sejuk , asri juga segar. serta dapat memperindah lingkungan kita
  • Kembali kepada kearifan lokal dahulu, yaitu menggunakan sepeda ataupun delman sebagai salah satu moda transportasi. karena selain mengurangi tingkat polusi kota juga dapat menyehatkan tubuh kita.
  • Mengurangi Pemakaian Listrik secara berlebih seperti pada penggunaan AC karena dari freon AC dapat menyebabkan pemborosan listrik juga dapat mengakibatkan pemanasan global yang dapat menjadikan lapisan ozon bumi berkurang hingga mengakibatkan bumi ini semakin panas.
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi saya dan teman semua. Bagaimana menurut Anda, apakah anda ikut dan siap dalam berpartisipasi dalam penghijauan kembali bumi kita??? So Talk Less Do More !!! "Save for the Earth" TUNJUKKAN AKSI NYATA ANDA.... You Can do It ! Jadikan Bumi kita lebih Asri, Bersih, dan Indah.....

Group Musik Terbaik di Korea versi MstarTV

MstarTV, website audisi untuk entertainer baru dan entertainer-hopefuls (www.mstartv) “menggelar sebuah tema yang tidak biasa dengan tema “(Siapakah ) penyanyi idola terbaik dari Republic of Korea?”

Survey ini diadakan dari 10 hingga 20 maret, dan terungkap kalau “JYJ memenangkan survey dengan jumlah luar biasa sebagai grup idola terbaik dari Korea”

Dalam survey, ada total 10 tim penyanyi2 idola – Big Bang, TVXQ, JYJ, Shinee, 2PM, 2AM, B2ST, MBLAQ, Infinite, Teen Top – terpilih sebagai kandidat dan mati2an bersaing.

Total ada 3642 netizens berpartisipasi dalam survey ini. Hasil2 suaranya adalah: JYJ, 1612; 2PM, 1459; TVXQ, 350; Big Bang, 80; Infinite, 57; Teen Top, 44; Shinee, 10, B2ST, 9; MBLAQ, 9; 2AM, 6.

Dalam suara ini tang menarik perhatian dari netizens adalah persaingan dari penyanyi2 idola terkenal yang mewakili industri musik Korea, dan JYJ menjadi Raja dari para raja sebagai idola terbaik Korea.

Selain itu, MstarTV yang menggelar survey ini adalah juga agensi dari penyanyi baru IAi (real name Zhang Zi Woong), diproduseri oleh penulis terkenal Brave Brothers.

Source: NewsA

Trend Musik K-POP

beberapa tahun belakang ini banyak sekali bermunculan aliran musik ber-Genre K-PoP. atau aliran musik pop yang berkiblat kepada gaya, aransemen, maupun tampilan ala korea. tapi sebelum lebih jauh membahas tentang trend musik K-POP. ada baiknya kalau kalian tahu apa sih K-POP itu? K-POP kepanjangannya Korean Pop (*musik pop korea*), adalah jenis musik populer yang berasal dari Korea. Banyak artis dan kelompok musik pop Korea sudah menembus batas dalam negeri dan populer di mancanegara. Kegandrungan akan musik K-Pop merupakan bagian yang tak terpisahkan daripada Demam Korea (Korean Wave) di berbagai negara.

Musik pop Korea pra-moderen pertama kali muncul pada tahun 1930-an akibat masuknya musik pop Jepang yang juga turut mempengaruhi unsur-unsur awal musik pop di Korea. Penjajahan Jepang atas Korea juga membuat genre musik Korea tidak bisa berkembang dan hanya mengikuti perkembangan budaya pop Jepang pada saat itu. Pada tahun 1950-an dan 1960-an, pengaruh musik pop barat mulai masuk dengan banyaknya pertunjukkan musik yang diadakan oleh pangkalan militer Amerika Serikat di Korea Selatan. Musik Pop Korea awalnya terbagi menjadi genre yang berbeda-beda, pertama adalah genre “oldies” yang dipengaruhi musik barat dan populer di era 60-an. Pada tahun 1970-an, musik rock diperkenalkan dengan pionirnya adalah Cho Yong-pil. Genre lain yang cukup digemari adalah musik Trot yang dipengaruhi gaya musik enka dari Jepang.

Debut penampilan kelompok Seo Taiji and Boys di tahun in 1992 menandakan awal mula musik pop moderen di Korea yang memberi warna baru dengan aliran musik rap, rock, techno Amerika. Suksesnya grup Seo Taiji and Boys diikuti grup musik lain seperti Panic, dan Deux. Tren musik ini turut melahirkan banyak grup musik dan musisi berkualitas lain hingga sekarang. Musik pop dekade 90-an cenderung beraliran dance dan hip hop. Pasar utamanya adalah remaja sehingga dekade ini muncul banyak grup “teen idol” yang sangat digilai seperti CLON, H.O.T, Sechs Kies, S.E.S, dan g.o.d. Kebanyakan dari kelompok musik ini sudah bubar dan anggotanya bersolo-karier.

Di tahun 2000-an pendatang-pendatang baru berbakat mulai bermunculan. Aliran musik R&B serta Hip-Hop yang berkiblat ke Amerika mencetak artis-artis semacam MC Mong, 1TYM, Rain, Big Bang yang cukup sukses di Korea dan luar negeri. Beberapa artis underground seperti Drunken Tiger, Tasha (Yoon Mi-rae) juga mempopulerkan warna musik kulit hitam tersebut. Musik rock masih tetap digemari di Korea ditambah dengan kembalinya Seo Taiji yang bersolo karier menjadi musisi rock serta Yoon Do Hyun Band yang sering menyanyikan lagu-lagu tentang nasionalisme dan kecintaan terhadap negara. Musik techno memberi nuansa moderen yang tidak hanya disukai di Korea saja, penyanyi Lee Jung-hyun dan Kim Hyun-jung bahkan mendapat pengakuan di Cina dan Jepang. Musik balada masih tetap memiliki pendengar yang paling banyak di Korea. Musik balada Korea umumnya dikenal dengan lirik sedih tentang percintaan, seperti yang dibawakan oleh Baek Ji Young, KCM, SG Wannabe, dan sebagainya. Musik balada umumnya digemari karena sering dijadikan soundtrack drama-drama televisi terkenal seperti Winter Sonata, Sorry I Love You, Stairway to Heaven, dan Full house.

Pada tahun 2005 Super Junior pun muncul meramaikan dunia musik di korea selatan dengan album perdananya SuperJunior05 (Twins) yang kini lagu - lagunya banyak dinikmati oleh para penikmat musik di tanah air. seperti lagu "Bonamana" yang dirilis pada tahun 2010 yang begitu banyak diputar didalam youtube. tak hanya group pria yang meramaikan dunia musik. pada tahun 2007 group vokal wanitanya pun tak ikut ketinggalan untuk meramaikan musik korea seperti salah satunya yaitu So Nyeo Shi Dae (SNSD) atau disebut juga Girl's Generation. dengan debut pertamanya "Into The New World" kemunculan grup musik ini pun memberikan warna baru dalam dunia musik. karena members atau anggota nya yang terdiri dari 9 gadis cantik yang ber anggotakan : Taeyeon, Jessica, Sunny, Tiffany, Hyeyeon, Yuri, Sooyoung, Yoona, dan Seohyeon ini pun tidak hanya memiliki suara yang bagus tetapi juga wajah yang cantik. Selain itu setiap anggota SNSD memiliki kelebihan masing - masing ada yang pntar bermain gitar, ada yang juara dalam lomba dance, bermain piano serta jago dalam berakting dan modelling.

Trend K-POP yang kini sedang booming di Indonesia nampaknya begitu cepat perkembangannya. kini banyak sekali anak muda yang menirukan atau mengikutinya dari korean pop. Oleh karena itu semoga K-POP yang sedang menjamur di negeri ini dapat menjadi inspirasi untuk menegmbangkan musik tanah air, tetapi jangan sampai demam K-POP ini malah menjadikan musik - musik lokal indonesia tidak berkembang seiring dengan perkembangan zaman. Tetap dukung musik Indonesia, Bravo musik Indonesia!!!

Identitas Nasional

Identitas Nasional merupakan " Manifestasi nilai - nilai budaya yang tumbuh dan berkembang dalam aspek kehidupan suatu bangsa denngan ciri - ciri khas dan dengan ciri - ciri khas yang tadi suatu bangsa dengan bangsa lain dalam hidup dan kehidupannya ". (Wibisono Koento:2005)

dalam konteks Indonesia maka Identitas Nasional adalah manifestasi nilai - nilai budaya yang tumbuh bdan berkjembang dalam berbagai aspek kehidupan dari ratusan suku yang dihimpun dalam suatu keasatuan Indonesia menjadi kebudayaan nasional dengan acuan pancasila dan roh "Bhineka Tunggal Ika". sebagai dasar dan arah pengembangannya. dengan kata lain dapat dikatakan bahwa hakikat Identitas Nasioanal kita sebagai bangsa di dalam hidup dan kehidupan berbangsa dan bernegara adalah pancasila yang tercermin dalam penataan kehidupan dalam arti luas. Misalnya dalam aturan perundang - undangan atau hukum sistem pemerintahan yang diharapkan, serta nilai - nilai etika dan moral yang diterapkan didalam pergaulan baik dalam tataran nasional maupun internasional.

Jadi dapa disimpulkan bahwa Identitas Nasional adalah merupakan pandangan hidup bangsa, kepribadian bangsa, filsafat pancasila, dan juga sebagai ideologi negara. dengan demikian Identitas Nasional mempunyai kedudukan paling tinggi dalam tatanan kehidupan berbangsa dan negara, termasuk dasar negara yang merupakan norma aturan (rule of law) yang harus dijunjung oleh setiap warga negara.

a. Unsur - Unsur Identitas Nasional
  • suku bangsa
  • agama
  • kebudayaan
  • bahasa
dari unsur - unsur Identitas Nasional tersebut dapat dirumuskan pembagiannya menjadi 3 bagian, sebagai berikut :

  1. Identitas Fundamental, yaitu Pancasila yang merupakan Falsafah Bangsa, Dasar Negara, dan Ideologi Negara
  2. Identitas Instrumental, yang berisi UUD 1945 dan Tata Perundangannya, Bahsa Indonesia, Lambang Negara, Bendera Negara, Lagu Kbengsaan " Indonesia Raya".
  3. Identitas Alamiah meliputi Negara Kepulauan (archipelago) dan pluralisme dalam suku, bahasa, budaya, serta agama dan kepercayaan (agama).
Keterkaitan Globalisasi dengan Identitas Nasional

Adanya era globalisasi dapat berpengaruh terhadap nilai - nilai budaya bangsa Indonesia. Era globalisasi pun dapat dipastikan akan dapat menggeser nilai - nilai luhur yang ada. nilai - nilai tersebut dapat berdampak positif ataupun sebaliknya, hal ini dapat menjadi ancaman, tantangan, dan sekaligius peluang bagi bangsa Indonesia untuk berkreasi dan berinovasi dalam segala aspek kehidupan.
Di era globalisasi, pergaulan antar bangsa akan semakin erat. batas antarnegara hampir tidak ada batasnya. Dalam pergaulan antarbangsa yang semakin luas dan kental itu akan terjadi proses akulturasi, saling meniru, dan saling mempengaruhi diantara budaya masing - masing. Arus informasi pun semakin meningkat pesat yang dapat mengakibatkan akses masyarakat terhadap nilai - nilai asing yang negatif semakin besar. apabila proses ini tidak dibendung, akan berakhir labih serius dan bangsa ini akan kehilangan jati diri bangsa dan negaranaya akibat lunturnya budaya lokal oleh budaya asing yang masuk. oleh karena itu kita sebagai warga negara harus dapat menjaga dan melestarikan kearifan budaya lokal yang telah ada sejak zaman dahulu.

HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA

Untuk memahami hak dan kewajiban, terlebihg dahulu harus dipahami pengertian hak asasi manusia. Hak asasi manusia adalah sesuatu yang melekat pada diri seseorang sewbagai ciptaan Tuhan agar mampu menjaga harkat, martabat, dan keharmonisan lingkungan. Hak asasi merupakan hak dasar yang melekat secara kodrat pada diri manusia dengan sifatnya yang universal dan abadi.

oleh karena itu, hak asasi ini harus dilindungi, dihormati dan dipertahankan. selain itu hak asasi ini tidak boleh diabaikan, dikurangi, atau dirampas oleh siapapun. Hak asasi manusia perlu mendapat jaminan perlindungan dari negara melalui pernyataan tewrtulis yang harus dimuat dalam UUD negara. Peranan negara sesuai dengan pasal 1 ayat (1) UU No. 39/1999 tentang HAM menyatakan bahwa negara, hukum, dan pemerintah, serta setiap orang wajib menghormati, menjunjung tinggi, dan melindungi hak asasi manusia.

a. Hak Warga Negara
Dalam UUD 1945, telah dinyatakan bahwa hak warna negara adalah sebagai berikut :
  • hak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak
  • berhak berserikat, berkumpul, serta menegeluarkan pendapat
  • berhak untuk hidup dan mempertahankan kehidupan.
  • Berhak membentuk keluarga dan melanjutkan keturunan melalui perkawinan.
  • setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh dan berkembang, serta perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.
  • setiap orang berhak mengembangkan diri melalui pemenuhan kebutuhan dasarnya.
  • berhak mandapatkan pendidikan, ilmu peengetahan dan teknologi, serta seni dan budaya untuk meningkatkan kualitas hidupnya demi kesejahteraan hidup
  • setiap orang berhak memajukan haknya secara kolektif untuk membangun masyarakat, bangsa, dan negaranya.
  • setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan perlindungan, kepastian hukum yang adil, serta perlakuan yang sama di depan hukum
  • setiap orang berhak untuk bekerja dan mendapatkan imbalan, serta perlakuan yang adil dan layak dalam hubungan kerja.
  • setiap warga negara berhak memperoleh kesempatan yang sama dalam pemerintahan.
  • setiap orang berhak atas status kewarganegaraan.
  • setiap orang berhak memeluk agam dan beribadah menurut agama dan memilih pendidikan dan pngajaran, memilih pekerjaan, kewarganegaraan.
  • setiap orang berhak atas kebebasan meyakini kepeercayaan serta menyatakan pikiran dan sikap sesuai dengan hati nuraninya.
  • berhak berserikat, berkumpul, dan mnegeluarkan pendapat.
  • setiap orang berhak berkomunikasi dan memperoleh informasi untuk menegmbangkan pribadi dan lingkungan sosialnya.
  • setiap orang berhak atas pelindungan pribadi, keluarga, kehormatan, martabat, dan harta benda yang berada di kekuasaannya.
  • setiap orang berhak untuk bebas dari penyiksaaan atau perlakuan yang merendahkan martabat manusia, serta berhak memperoleh suaka politik negara lain.
  • setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan batin, betempat tinggal, mendapat lingkungan hidup yang baik danm sehat serta memperoleh pelayanan kesehtana.
  • setiap orang berhak mendapat kemudahan dan perlakuan khusus untuk mempoeroleh kesempatan dan manfaat yang sama dalam mencapai persamaan dan keadilan.
  • setiap orang berhak atas jaminan sosial yang memungkinkan pengembangan dirinya secara utuh sebagai manusia yang bermartabat.
  • setiap orang berhak mempunyai hak milik pribadi. hak mlik tersebut tidak boleh diambil alih secara sewenang - wenang oleh siapapun.
  • hak untuk hidup, hak untuk tidak disiksa, hak kemerdekaan pikiran dan hati nurani, hak beragama, hak untuk toidak diperbudak, hak untuk diakui sebagai pribadi dihadapan hukum, serta untuk tidak dituntut tas dasar hukum yang berlaku surut adalah hak asasi manuisa yang tidak dapat dikurangi dalamkkeadaan apapun.
  • setiap[ orang berhak bebas yang bersifat diskriminatif atas dasar apapun, serta berhak mendapatkan perlindungan terhadap perlakuan yang bersifat yang diskriminatif itu.
  • identitas budaya dan hak masyarakat tradisonal dihormati selaras denga perkembangn zaman.
b. Kewajiban Warga Negara adalah :

Dalam rangka terpeliharanya hak dan kewsajiban warga negara, memiliki tugas dan tanggung jawab sebagai berikut;
  • wajib menjunjung hukum dan pemerintah
  • wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara
  • wajib ikut serta dalam pembelaan negara
  • wajib menghormati hak asasi manusia orang lain
  • wajib tunduk pada pembatasan yang ditetapkan dengan undang - undang untuk menjamin pengakuan, serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain
  • wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara
  • wajib mngikuti pendidikan dasar

c. Tugas dan Tanggung Jawab Negara

Dalam rangka terpeliharanya hak dan kewajiban warga negara, negara memiliki tugas dan tanggungjawab sebagai berikut;
  • negara menjamin kemerdekaan tiap - tiap penduduk untuk memeluk agamanya
  • negara atau pemerintah wajib membiayai pendidikan, khususnya pendidikan dasar
  • pemerintah berkewajiban mengusahakan dan menyelenggarakan satu sistem penidikan nasional
  • negara memprioritaskan anggaran pendidikan sekurang - kurangnya 20% dari anggaran belanja negara dan daerah
  • pemerintah memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan menjunjung tinggi nilai - nilai agama dan persatuan bangsa untuk kemajuan peradaban serta kesejahteraan umat manusia
  • negara memajukan kebudayaan manusia ditengah peradaban dunia dengan menjamin kebebasan masyarakat, dengan memelihara dan mengembangkan nilai - nilai budaya bangsa
  • negaramenghormati dan memelihara bahasa daerah sebagai kekayaan budaya nasiuonal
  • negara menguasai cabang - cabang produksi terpenting bagi negara dan menguasai hidup orang banyak
  • negara menguasai bumi, air, dan kekayaan alam demi kemakmuran rakyat
  • negara berkewajiban memelihara fakir miskin dan anak terlantar
  • negara mengembangkan sisitem jaminan sosial bagi selaruh rakyat serta memberdayakan masyarakat yang lemah dan tidak mampu sesuai dengan martabat kemanusiaan
  • negara bertanggung jawab atas persediaan fasilitas pelayanan kesehatan dan fasilitas pelayanan umum yang layak
Hak Asasi Manusia

HAM adalah hak - hak yang melekat pada diri manusia, tanpa hak itu manusia tidak dapat hidup layak sebagai manusia. HAM bersifat umum (universal) karena diyakini bahwa bebaerapa hak dimiliki tanpa perbedaan atas bangsa, ras, atau jenis kelamin. HAM juga bersifat superlegal artinya tidak bergantung pada adanya suatu negara atau undang - undang dasar, kekuasaan pemerintah, bahkan memiliki kewenangan lebih tinggi karena berasal dari sumber yang lebih tinggi (Tuhan). UU No.39/1999 tentang HAM mendefinisikan HAM sebagai seperangkat hak yang melekat pasda hakikat keberadaan manusia sebagai makhluk Tuhan YME. Ruang lingkup HAM meliputi

a. hak pribadi : hak - hak persamaan hidup, kebehbasan, keamanan, dan lain- lain
b. hak milik pribadi dalam kelompok sosial tempat seseorang berada
c. kebebasan sipil dan politik untuk dapat ikut serta dalam pemerintahan
d. hak - hak berkenaan dengan masalah ekonomi dan sosial

konsep HAM dibidani oleh sebuah komisi PBB yang dipimpin oleh Elenor Roosevelt (10 Desember 1948) dan secara resmi disebut " Universal Declaration of Human Rights". di dalomnya menjelaskan tentang hak - hak sipil, politik, weekonomi, sosial, dan kebuadayaan. Sejak tahun 1957 konsep HAM tersebut dilengkapi dengan tiga perjanjian yaitu;

a. hak ekonomi sosial budaya
b. perjanjian internasional tentang hak si[pil dan politik
c. protokol opsional bagi perjanjian hak sipil dan poitik internasional.

Pada Sidang Umum PBB tanggal 16 Desember 1966 ketiga dokumen tersebut duterima dan diratifikasi. Universal Declaration of Human Rights menyatakan bahwa setiap orang mempunyai:

  1. hak untuk hidup
  2. kemerdekaan dan keamanan
  3. hak untuk diakui kepribadiannya menurut hukum
  4. hak untuk memperoleh perlakuan yang sama dengan orang lain menurut hukum
  5. hak untuk mendapat jaminan hukum dalam perkara pidana seperti diperiksa dimuka umum dan dianggap tidak bersalah kecuali ada bukti yang sah
  6. hak untuk masuk dan keluar wilayah suatu negara
  7. hak untuk mendapat hak milik atas benda
  8. hak untuk bebas untuk mengutarakan pikiran dan perasaan
  9. hak untuk bebas memeluk agama, serta mempunyai dan menegluarkan pendapat
  10. hak untuk berpendapat dan berkumpul
  11. hak untuk mendapatkan pekerjaan
  12. hak untuk berdagang
  13. hak untuk mendapatkan pendidikan
  14. hak untuk turut serta dalam gerakan kebudayaan masyarakat
  15. hak untuk menikmati kesenian dan turut serta dalam kemajuan keilmuan

WAWASAN NUSANTARA

Wawasan nusantara merupakan cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya yang serba beragam, serta bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan wilayah. Disamping itu dengan tetap menghargai serta menghormati kebhinekaan dalam setiap aspek kehidupan nasional untuk mencapai tujuan nasional,

a. Kedudukan , Fungsi, dan Tujuan

1. Kedudukan

Wawasan Nusantara sebagai wawasan nasional bangsa Indonesia merupakan ajaran yang diyakini kebenarannya oleh seluruh rakyat agar tidak terjadi penyesatan dan penyimpangan dalam upaya mencapai serta mewujudkan cita - cita dan tujuan nasional. Dengan demikain Wawasan Nusantara menjadi Landasan visional dalam menyelenggarakan kehidupan nasional.
Wawasan Nusantara dalam paradigma nasional dapat dilihat dari stratifikasinya sebagai berikut;
  1. Pancasila sebagai falsafah , ideologi bangsa, dan dasar negara berkedudukan sebagai landasan idiil.
  2. Undang - undang Dasar 1945 sebagai landasan konstitusi negara berkedudukan sebagai landasan konstitusional.
  3. Wawasan Nusantara sebagai visi nasional berkedudukan sebagai landasan konsepsional.
  4. GBHN sebagi politik dan strategi nasional atau kebijakan dasare nasional berkedudukan sebagai landasan operasional.
2. Fungsi

Wawasan Nusantara berfungsi sebagai pedoman, motivasi, dorongan, serta rambu - rambu dalam menentukan segala kebikaksanaan, keputusan, tindakan, dan perbuatan bagi penyelenggara negara. Hal itu baik ditingkat pusat, daerah, maupun bagi seluruh rakyat Indonesia dalam kehidupan bermasyarkat, berbangsa, dan bernegara.

3. Tujuan

Wawasan Nusantara bertujuan mewujudkan nasionalisme yang tinggi di segala aspek kehidupan rakyat Indonesia yang lebih mengutamakan kepentingan nasional daripada kepentingan individu, kelompok, golongan, suku bangsa, ataupun daerah. Nasionalisme yang tinggi disegala bidang kehidupan demi tercapainya tujuan nasional tersebut merupakan pancaran dari makin meningkatnya rasa, paham, dan semangat kebangsaan dalam jiwa bangsa Indonesia sebagai hasil pemahaman dan penghayatan Wawasan Nusantara.


b. Asas Wawasan Nusantara

Asas Wawasan Nusantara merupakan ketentuan - ketentuan atau kaidah - kaidah dasar yang harus dipatuhi, ditaati, dipelihara, dan diciptakan demi tetap taat dan setianya komponen pembentuk bangsa Indonesia (suku bangsa atau golongan) terahadap kesepakatan bersama. Asas Wawasan Nusantara terdiri sebagai - berikut:
  • kepentingan yang sama
  • keadilan
  • kejujuran
  • solidaritas
  • kerja sama
  • kesetiaan
c. Sasaran Implementasi Wawasan Nusantara

Sebagai cara pandang dan visi nasional Indonesia, Wawasan Nusantara harus dijadikan arahan, pedoman, acuan, serta tuntutan bagi setiap individu bangsa Indonesia dalam membangun atau memelihara tuntutan bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia. Karena itu, implementasi atau penerapan Wawasan Nusantara harus tercermin pada pola pikir, pola sikap, dan pola tindak yang senantiasa mendahulukan kepentingan bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia dibandingkan dengan kepentingan pribadi atau kelompok sendiri.
  • Implementasi Wawasan Nusantara dalm kejidupan politik akan menciptakan iklim penyelenggaraan negara yang sehat dan dinamis yang tammpak dalam wujud pemerintahan yang kuat, aspiratif, dan terpercaya sebagai penjelmaan kedaulatan rakyat.
  • Implementasi Wawasan Nusantara dalam kehidupan ekonomi akan menciptakan tatanan ekonomi yang benar - benar menjamin pemenuhan dan peningkatan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara adil dan merata juga dengan memperhatikan tanggung jawab pengelolaan sumber daya alam yang benar bagi kebutuhan masyarakat Indonesia.
  • Implementasi Wawasan Nusantara dalam kehidupan sosial budaya akan menciptakan adanya rasa saling mengakui, menerima, dan menghormati segala bentuk perbedaan atau kebhinekaan sebagai kenyataan hidup dari Sang Pencipta. dan juga menciptakan kehidupan bermasyarakat dan berbangsa secara padu, tanpa membeda - bedakan Suku, Agama, Ras dan Antargolongan.
  • Implementasi Wawasan Nusantara dalam Pertahanan dan Keamanan dengan menumbuh kembangkan kesadaran cinta tanah air dan bangsa, yang akan membentuk sikap bela negara pada setiap warga negara Indonesia.
d. Tantangan Implementasi Wawasan Nusantara

Dewasa ini dapat kita ketahui bahwa kehidupan individu dalam bernmasyarakat, brerbangsa, dan bernegara mengalami perubahan. Disadari pula bahwa faktor yang mendorong terajdinya perubahan tersebut adalah masuknya nilai - nilai kehidupan baru yang dibawa dari negara - negara maju dengan kekuatan globalnya. Jadi dengan kaitan dalam Wawasan Nusantara yang sarat akan nilai - nilai budaya bangsa harus dibentuk dan ditanamkan dalam diri masing - masing rakyat Indonesia dalam memasuki tantangan globalisasi, agar tidak luntur oleh masuknya budaya asing.

DEMOKRASI

Demokrasi berasal dari kata Yunani demos dan kratos . Demos artinya rakyat, kratos artinya pemerintahan. Jadi, Demokrasi artinya pemerintahan rakyat, yaitu pemerintahan yang rakyatnya memegang peranan yang sangat menentukan.

Istilah demokrasi pertama kali digunakan di Yunani Kuno, khususnya kota Athena. Untuk menunjukkan sistem pemerintahan yang berlaku disana. Kota - kota di daerah Yunani pada waktu itu kecil - kecil. Penduduknya tidak begitu banyak sehingga mudah dikumpulkan oleh pemerintah dalam sutu rapat untuk bermusyawarah. Dalam rapat tersebut diambil keputusasn bersama mngenai garis - garis besar kebijaksanaan pemerintah yang akan dilaksanakan dan segala permasalahan kemasyarakatan. Didalam The advanced Learner's Dictionary of Current English( Hornby, dkk: 261) yanhg dimaksud dengan demokrasi adalah :

(1) country with principles of goverment in which all adult citizens share through their ellected representatives; (2) Country with goverment which encourages and allows rights of citizenship such as freedom of speech, religion, opinionn, and assosiation, the assertion or rule of law. majority rule, accompanied by respect for the rights of minorities; (3) society in which there is treatment of each other by citizens as equals".

dalam kuttipan diatas dapat dipahami bahwa kata demokrasi merujuk pada konsep kehidupan negara atau masyarakat tempat warga negara dewasa turut berpartsisipasi dalam pemerintahan melalui wakilnya yang dipilih. lalu pemerintrahannnya mendorong dan menjamin kemerdekaan berbicara, beragama, berpendapat, berserikat, serta menegakkan rule of law.
selain itu, adanya pemerintahan mayoritas yang menghormati hak - hak kelompok minoritas dan masyarakat yang warga negaranya saling memberikan peluang yang sama.

Jenis - Jenis Demokrasi

Demokrasi berdasarkan ccara penyampaian pendapat terbagi kedalam :

  • Demokrasi Langsung: rakyat diikutsertakan dalam proses pengambilan nkeputusan untuk menjalankan kebikjhakan pemerintahan.
  • Demorasi tidak langsung. adalah pengambilan keputusan dijalankan oleh rakyat melalui wakil rakyat yang diplihnya melalui pemilu. Rkyat memilih wakilnya untuk membuat keputusan politik.
  • Demokrasi Perwakilan dengan sisitem pengawasan langsung dari rakyat. demokrasi ini merupakan campuran antara demokrasi langsung dan perwakilan. Rakyat memilih wakilnya untuk duduk didalam lembaga perwakilan rakyat, tetapi wakil rakyat dalam menjalankan tugasnya diawasi oleh rakyat melalui referndum dan inisiatif rakyat. seperti di negara Swiss. (Referendum : pemungutan sura untuk mnegetahui kehendak secara langsung).
Demokrasi berdasarkan titk perhatian atau prioritasnya trdiri dari:
  • Demokrasi Formal
  • Demokrasi Material
  • Demokrasi Campuran
Demokrasi dibagi berdasarkan prinsip ideologi :
  • Demokrasi Liberal
    Demokrasi ini memerikan kebebasan yang luas pada individu. Campur tangan pemerintah diminimalkan bahkan ditolak. Tindakan sewenang - sewenang pemerintah terhadap warga negaranya sendiri. Pemerintah bertindak atas dasar konsitusi (hukum dasar)
  • Demokrasi Rakyat atau Demokrasi Proletar. Demokrasi ini bertujuan mensejahterakan rakyat. Negara yang dibentuk tidak mengenal p[erbedaan kelas. Semua warga negara mempunyai persamaan dalam hukum dan politik.
berdasarkan wewenang dan hubungan antar kelengkapan negara, demokrasi dibagi menjadi:
  • Demokrasi Sisitem Parlementer

ciri - ciri pemerintahan parlementer antara lain :

  1. DPR lebih kuat dari pemerintah
  2. menteri bertanggung jawab pada pemerinntah
  3. program kebijaksanaan kabinet disesuaikan dengan tujuan politik anggota parlemen
  4. kedudukan kepala negara sebagai simbol tidak dapat diganggu gugat ( seperti negara Amerika Serikat, Inggris).
  • Demokrasi sistem pemisahan atau pembagian kekuasaan (presidensial).
ciri - ciri pemerintahan presidensial antara lain;
  1. negara dikepalai Presiden
  2. kekuasaan eksekutif presiden dijalankan berdasarkan kedaulatan yang dipilih dari dan oleh rakyat melalui badan perwakilan
  3. presiden mempunyai kekuasaan mengangkat dan memberhentikan menteri
  4. menteri tidak bertanggung jawab kepada DPR, tetapi kepda Presiden
  5. Presiden dan DPR mempunyai kedudukan yang sma sebagai lembaga negara dan tidak dapt saling membubarkan.

POLITIK DAN STRATEGI NASIONAL

Kata “Politik” secara etimologis berasal dari Yunani politeia, yang akar katanya polis, berarti kesatuan masyarakat yang berdiri sendiri, yaitu negara, dan teia yang berarti urusan. Dalam bahasa indonesia politik adalah suatu rangkaian asas, prinsip, keadaan, jalan, cara, dan alat yang digunakan untuk mencapai tujuan tertentu yang dikehendaki. Politics dan policy memiliki hubungan yang erat dan timbal balik. Politcs memberikan asas, jalan, arah, dan medannya, sedangkan policy memberikan pertimbangan cara pelaksanaan asas, jalan, adan arah tersebut sebaik-baiknya.

Politik secara umum menyangkut proses penentuan tujuan negara dan cara melaksanakannya. Pelaksanaan tujuan itu memerlukan kebijakan – kebijakan umum (public politics) yang menyangkut pengaturan, pembagian, atau alokasi sumber daya yang ada. Dengan demikian politik membicarakan hal – hal yang berkaitan dengan negara, kekuasaan, pengambilan keputusan, kebijakan(policy), dan distribusi atau alokasi sumber daya.

Strategi berasal dari bahasa Yunani strategia yang diartikan sebagai “the art of the general” seni seorang panglima yang biasanya digunakan dalam peperangan. Pada zaman sekarang ini penggunaan kata strategi tidak lagi terbatas pada konsep atau seni perang panglima dalam peperangan, tetapi sudah dgunakan secara luas termasuk dalm ilmu ekonomi ataupun bidang olahraga. Dalam pengertian umum, strategi adalah cara untuk mendapatkan kemenangan atau pencapaian tujuan.

Politik nasional diartikan sebagai kebijakan umum dan pengambilan kebijakan untuk mencapai suatu cita – cita dan tujuan nasional. Dengan demikian definisi politik nasional adalah asas, haluan, usaha kebijaksanaan negara tentang pembinaan (perecanaan, pengembangan, pemeliharaan, dan pengendalian), serta penggunaan kekuatan nasional untuk encapai tujuan nasional. Strategi nasional disususun untuk pelaksanaan politik nasional, misalnya stategi jarak pendek, menengah, dan jangka panjang. Jadi strategi adalah cara melaksanakan politik nasional dalam mencapai sasran dan tujuan yang ditaetatpkan dalam konteks polotik nasional.

Dasar penyusunan politik dan strategi nasional adalah pkok – pokok pikiran yang terkandung dalam sistem manajemen nasional yang beralndaskan ideologi pancasila, UUD 1945, wawasan nusantara, dan ketahanan nasional.